
Filosofi Lambang/Logo
Teratai merupakan simbol kesetiakawanan yang berlandaskan
pada kesucian.
Teratai hidup dengan bunga yang mekar di atas air, daun yang
mengambang di permukaan dan akar melayang di dalam air.
Teratai melambangkan kelengkapan dasar-dasar sumber
penghidupan, yakni air, bumi (permukaan), dan udara.
Daun yang mengambang di permukaan memberikan
keteduhan bagi satwa air dari terpaan panas di siang hari dan
menjadi tempat bermain yang aman di malam hari.
Teratai juga membantu mekanisme pertukaran udara bebas
dengan udara dalam air yang berguna bagi satwa air, ini
melambangkan sifat pengayoman.
Air melambangkan sesuatu yang luwes (bentuk selalu
mengikuti wadahnya), mengalir, dan sejati (tidak dapat
dipatahkan, dirobek atau dimusnahkan). Apabila air dibakar,
maka ia akan menguap dan pada gilirannya menjadi air
kembali. Melambangkan kesucian yang sejati, yang diperkuat
dengan asosiasi teratai yang tetap putih walaupun hidup di air
keruh dan sifatnya yang tak basah kendati hidupnya di air.
Keterangan Lambang/Logo :
Bentuk teratai dengan lima kelopak yang menjadi
satu kesatuan menggambarkan Pancasila dengan
makna bahwa Departemen Sosial bersikukuh
mempertahankan nilai-nilai Pancasila dalam bingkai
Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Bentuk grafis persegi dengan empat sayap burung
garuda menggambarkan kandungan filosofis
pelayanan sosial melalui empat pilar yaitu :
rehabilitasi sosial, pemberdayaan sosial, jaminan
sosial, dan perlindungan sosial.
Bentuk manusia mengandung arti pemanusiaan itu
sendiri, yang merupakan subjek dan objek dari
pelayanan sosial, dan mengusung kredibilitas dan jati
diri untuk memanusiakan manusia.
Arti Warna
Warna kuning
Tetap mengusung arti harapan dan wawasan kedepan secara menyeluruh, andal,
dinamis dan dapat dipercaya dengan nilai – nilai kemanusiaan yang
mendasarinya sebagai departemen yang profesional.
Warna Hijau
Warna yang mengandung arti sehat, alami, keberuntungan dan pembaharuan,
menggambarkan evolusi pembaharuan kepada kemajuan yang progresif kearah
yang lebih baik, selain itu mendefinisikan kesungguhan hati nurani dalam
berkomitmen.
Warna Biru
Biru bermakna secara filosofis kepercayaan, konservatif, keamanan, teknologi,
kebersihan, dan keteraturan. Melambangkan sifat kepercayaan, kehandalan dan
bertanggung jawab sebagai citra baru dari Departemen Sosial RI di masa
mendatang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar